Tuesday, July 24, 2012

Tahukah kamu? part 10



bahwa lebih dari 50.000 meter film digunakan oleh David O. Selznick untuk mengetes calon-calon aktris yang akan memainkan peranan utama Scarlett O'Hara dalam filmnya tahun 1939 Gone With the Wind?"

bahwa pulau Cozumel di Laut Karibia, di lepas pantai antara Cancún dan Playa del Carmen, telah lama dikenal sebagai surga para penyelam? Airnya yang jernih merupakan tempat rangkaian batu karang terbesar kedua di dunia."

bahwa rumput tertinggi di dunia, yang kadang-kadang bisa mencapai lebih dari 40 meter, adalah bambu?"

bahwa setiap harinya orang Amerika konon membeli sekitar 5 juta barang yang menyerupai - atau berisi gambar - Miki Tikus?"

bahwa biola terdiri atas 70 potong kayu yang terpisah?"

bahwa kota Acapulco di Meksiko mulai menjadi daerah tujuan wisata penting pada awal Perang Dunia II? Saat itu, ancaman-ancaman kapal selam Jerman di timur Amerika Serikat memaksa orang-orang kaya mencari tempat-tempat berlibur yang baru."

bahwa dari 25 gunung tertinggi di muka bumi, 19 di antaranya terdapat di Pegunungan Himalaya?"

bahwa setiap tahun 18 juta resep antibiotika diberikan di Amerika Serikat untuk flu biasa?"

bahwa kisah film televisi Seinfeld berlangsung di New York City, namun penampilan luar apartemen Jerry Seinfeld sesungguhnya terletak di Los Angeles, California?"

bahwa sekolah catur pertama di dunia dibuka di Fontainebleau, Perancis 1680?"

bahwa Walter Williams, tentara Konfederasi (Selatan) adalah veteran terakhir Perang Saudara Amerika, meninggal pada 1959 dalam usia 117 tahun?"

bahwa kuda laut betina meletakkan telur-telurnya di kantung jantannya? Telur-telur itu kemudian dibuahi, mengalami proses inkubasi, dan akhirnya bayi-bayi kuda laut dilahirkan oleh sang ayah."

bahwa Adolf Hitler menyimpan sebuah foto berbingkai dari Henry Ford di mejanya, sementara Ford juga menyimpan sebuah foto Hitler di mejanya di Dearborn, Michigan, Amerika Serikat? Dalam bukunya Mein Kampf, Hitler menggunakan sejumlah pandangan Ford yang anti-Semit dan ia selalu menyambut sumbangan Ford terhadap gerakan Nazi."

bahwa busa dalam sampanye mulanya dianggap oleh para pembuat anggur sebagai cacat yang sangat tidak dikehendaki dan karena itu harus dicegah."

bahwa cokelat dapat mematikan bagi anjing? Teobromina, zat yang merangsang otot-otot jantung serta sistem saraf pusat, menyebabkan sifat beracun cokelat. Kira-kira 56,7 gram cokelat susu dapat mematikan seekor anak anjing yang beratnya 4,54 kg!"

bahwa William Harrison menjabat sebagai presiden Amerika Serikat untuk masa jabatan yang paling singkat? Sebulan setelah dilantik, ia meninggal dunia karena sakit."

bahwa sebelum Revolusi Rusia kaum bangsawan khawatir akan pengaruh Rasputin terhadap keluarga Tsar Rusia dan karena itu memutuskan untuk menyingkirkannya? Menurut legenda, Rasputin diundang ke istana Pangeran Feliks Feliksovich Yusupov dan diberikan kue-kue serta anggur beracun, namun ketika ia tidak juga mati, Rasputin kemudian ditembak dan tubuhnya dibuang ke Sungai Neva. Di situlah Rasputin meninggal dunia karena tenggelam!

bahwa Mozart membuat komposisi musik untuk kuartet gesek yang dinamainya Kuartet Haydn?"

bahwa Amerika Serikat adalah importir teh kedua terbesar di dunia? AS membeli lebih dari 100 juta ton teh setiap tahunnya dari seluruh penjuru dunia."

bahwa Edgar Allan Poe menciptakan jenis tulisan cerita detektif? Sebelum ia menulis The Murders in the Rue Morgue dan The Mystery of Marie Rogêt, genre ini sama sekali tidak dikenal dalam sastra Inggris maupun Amerika."

bahwa pada 1871 Ratu Victoria dan rakyatnya mengirimkan berpeti-peti buku ke kota Chicago? Novelis Inggris Thomas Hughes ikut mengatur buku-buku itu, yang kemudian menjadi cikal-bakal perpustakaan pertama kota tersebut."

bahwa Los Cabos, di selatan Jazirah Baja, Meksiko menjadi tempat pilihan para bajak laut di masa lampau karena pelabuhannya yang aman?"

bahwa nasi adalah makanan pokok dari setengah penduduk dunia?"

bahwa kata "Eskimo" berarti "pemakan ikan mentah"?"

bahwa perusahaan yang paling banyak pegawainya di dunia adalah Jawatan Kereta Api India? Seluruh pegawainya berjumlah lebih dari satu juta orang!"

bahwa nama Kanada diambil dari bahasa Indian, yang berarti Kampung Besar?"

bahwa Weaver Adams, seorang Master catur Amerika Serikat pernah menulis sebuah buku catur berjudul Putih Main dan Menang? Setelah buku itu terbit, ia bermain dalam sebuah turnamen di Dallas Texas dan kalah dalam semua permainan di mana ia memainkan buah catur putih, dan menang ketika ia memainkan buah hitam!"

bahwa mesin pembuat roti listrik otomatis diperkenalkan pada tahun 1992?"

bahwa Carl Schlechter dijuluki "raja seri" dalam permainan catur? Ia bermain seri pada setengah dari seluruh pertandingan yang pernah diikutinya dalam kariernya. Namun agaknya gelar ini lebih tepat diberikan kepada Albéric O'Kelly de Galway yang bermain seri pada keseluruhan dari 9 pertandingan yang diikutinya di Beverwijk pada 1957, seri pada 7 dari 9 pertandingannya di Beverwijk pada 1958, dan pada ke-9 pertandingannya di juga di Beverwijk pada 1959!"

bahwa pada musim dingin, kelembapan relatif rata-rata rumah keluarga Amerika hanyalah 13 persen, hampir dua kali lipat di Gurun Sahara?"

bahwa tornado paling sering terjadi antara siang sampai senja hari, ketika panas siang hari menghasilkan udara panas yang menjadi sumber terbentuknya badai tornado?"

bahwa Adolf Hitler terkenal sebagai salah satu orang yang menjauhkan diri dari alkohol, sementara musuhnya, Sir Winston Churchill adalah salah satu peminum kelas berat dunia?

bahwa fermentasi di dalam tubuh manusia adalah sangat penting bagi kelangsungan hidupnya?"

bahwa sekitar 92% orang Amerika menyukai cokelat susu, namun belakangan ini cokelat hitam semakin populer?"

Potret Jacob de Gheyn III dari Rembrandt adalah lukisan yang paling sering dicuri di dunia?"

McDonald's di India tidak menyediakan daging sapi, karena sapi adalah binatang suci bagi umat Hindu? Karena itu, restoran waralaba terkenal itu hanya menyediakan daging ayam, kambing, dan ikan!"

di Babilon kuno, ayah pengantin perempuan akan menyediakan minuman madu yang difermentasikan untuk persediaan minumnya selama satu bulan? Karena itulah masa minuman madu gratis itu kemudian disebut masa bulan madu."

pada malam-malam terang bulan, konsumsi minuman keras biasanya menurun?"

kebanyakan sayuran, dan praktis segala macam jus buah, mengandung alkohol?"

gerak mata, ke arah kiri dapat membantu daya ingat yang berkaitan dengan warna?"

bahwa menginjak api adalah sebuah ritual yang sudah tua sekali? Rujukan-rujukan tertua mengenai upacara ini telah lebih dari 3000 tahun, ketika para pertapa di India berjalan di atas bara api untuk menguji dan menyucikan diri mereka!"

bahwa teh herbal sama sekali tidak mengandung teh? Teh jenis ini dibuat dari berbagai campuran bunga, buah, dan reramuan yang memberikan rasa yang sedap, tanpa kafein."

bahwa teh hijau, teh hitam, dan teh oolong, berasal dari pohon teh yang sama? Perbedaannya diakibatkan oleh cara pemrosesan daun-daun tehnya."

bahwa dibutuhkan rata-rata 600 buah anggur untuk menghasilkan satu botol anggur?"

bahwa di negara bagian West Virginia, Amerika Serikat, bar-bar boleh mengiklankan harga minuman kerasnya, namun dilarang menyebutkan mereknya?"

bahwa India mempunyai sapi terbanyak di dunia, yaitu lebih dari 196 juta ekor?"

bahwa Larry Christiansen adalah satu-satunya pemain catur yang mendapat gelar Grandmaster Internasional tanpa menjadi Master Internasional terlebih dahulu?"

bahwa pada 4 Agustus 2005, pegolf profesional John Daly mencoba memukul sebuah bola golf melintasi Air Terjun Niagara sejauh sekitar 331 meter? Ia gagal setelah 20 kali mencoba."

bahwa putri Diana sempat dioperasi selama 3 jam sebelum meninggal.

Winston Churchill dilahirkan oleh ibunya di dalam toilet wanita saat acara pesta malam"

bahwa meminum minuman keras dalam jumlah yang sedang, akan mengurangi risiko penyakit jantung hingga rata-rata 40%?"

bahwa Napoleon selalu membawa cokelat dalam setiap peperangannya, dan memakannya apabila ia membutuhkan energi dengan segera?"

bahwa Atahualpa adalah kaisar Inka terakhir di Peru? Ia dipenjarakan di Cajamarca, Peru oleh Francisco Pizarro dan para conquistador Spanyol pada tahun 1533. Sementara di tahanan, ia mengamati para penjaganya bermain catur dan tak berapa lama kemudian ia menguasai permainan itu dan menang atas semua penjaga di penjara itu!"

bahwa kereta api yang tiba di atau berangkat dari Mumbai, India setiap dua menit sekali dirancang untuk mengangkut 1700 penumpang yang berdiri? Namun biasanya kereta itu begitu padat hingga mengangkut lebih dari 7000 penumpang sekaligus!"

bahwa pencipta lagu kebangsaan Singapura Majulah Singapura, yaitu Zubir Said adalah seorang Minangkabau ...?

bahwa Prof. Dr. Hamka hanya memperoleh pendidikan formal hingga Sekolah Dasar dua tahun. Beliau lebih banyak belajar informal ke para ulama dan autodidak. Gelar doctor honoris causa diperolehnya dari Universitas Al-Azhar Mesir.

bahwa India adalah produsen film terbesar di dunia? Setiap tahun lebih dari 800 film cerita diproduksi dalam 14 bahasa. Ini berarti lebih dari dua buah film rata-rata diproduksi setiap harinya!"

bahwa Presiden AS, Gerald Ford pernah menjadi juru masak, sementara Presiden James Garfield pernah menjadi tukang kayu?"

bahwa pengusaha cokelat Amerika Serikat menghabiskan 1,5 milyar pon susu setiap tahunnya? Kebutuhan ini hanya dikalahkan oleh industri keju dan es krim."

bahwa Kabupaten Merauke adalah kabupaten terluas di Indonesia, dengan luas wilayah 44.071 km2?"

bahwa Hippasus dari Metapontum dihukum mati oleh Pythagoras karena menemukan bilangan irasional?"



0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.