Pages

Sunday, July 22, 2012

Pernyataan Paling Terkenal dari Tokoh Dunia



Mark Twain, Penulis "Saya tidak suka dengan perkelahian. Bila saya memiliki musuh, saya akan memaafkannya, mengajaknya ke tempat yang tenang, baru menghabisinya di sana." 

Ann Landers, Kolumnis "Satu dari empat orang di dunia ini mengalami gangguan jiwa. Bila tiga orang yang Anda kenal baik-baik saja, berarti Andalah yang mengalaminya." 

Zsa Zsa Gabor, Aktris "Saya adalah penjaga rumah yang hebat. Setiap kali saya meninggalkan seorang pria, saya selalu berhasil memiliki rumahnya." 

Henry Ford, Pendiri Ford Motor "Berpikir adalah pekerjaan terberat, karena itulah sedikit sekali orang yang mau menggunakan otaknya." 

Alexander Dumas the Younger, Pebisnis "Bisnis? Caranya mudah sekali! gunakan saja uang orang lain." 

Herbert HooverPresiden AS ke-31 "Berbahagialah generasi muda, karena merekalah yang akan mewarisi hutang bangsa." 

AnatoleFrance, Penulis "Buku sejarah yang tidak mengandung kebohongan pastilah sangat membosankan." 

T.S. Eliot, Penulis "Penulis yang masih muda, meniru. Penulis yang sudah berpengalaman, mencuri ide." 

Agatha Christie, Novelis Misteri "Kolektor barang antik adalah suami yang paling baik, karena semakin tua istrinya, semakin ia mencintainya." 

D.H. Lawrence, Penyair "Hasil dari kerja adalah uang. Hasil dari uang adalah lebih banyak uang. Hasil dari lebih banyak uang adalah kompetisi yang ganas. Hasil dari kompetisi yang ganas adalah dunia yang kita diami ini." 

Lyndon B. Johnson, Presiden AS ke-36 "Apabila dua orang selalu sepakat dalam segala hal, itu berarti cuma satu orang yang berpikir." 

Charles de Gaulle, Presiden Perancis Pertama "Politisi tidak pernah percaya akan ucapan mereka sendiri, karena itulah mereka sangat terkejut bila rakyat mempercayainya." 

Thomas Alva Edison, Penemu "Banyak orang yang percaya bahwa suatu hari kala mereka bangun dari tidur, mereka sudah menjadi kaya. Sesungguhnya mereka sudah separuh benar karena mereka memang telah bangun dari tidur." 

James Baldwin, Penulis dan Aktor "Semua orang memuji-muji surga, tapi tidak ada yang mau pergi ke sana sekarang juga." 

Benjamin Franklin, Negarawan "Orang yang pandai meminta-minta maaf, jarang sekali pandai melakukan hal-hal lain." 

Joseph Stalin, Pemimpin Politik "Kematian satu orang adalah tragedi, kematian jutaan orang adalah statistik." 

Will Rogers, Pelawak Politik "Politik itu mahal, bahkan untuk kalahpun kita harus mengeluarkan banyak uang." Adolf 

Hitler, Pemimpin Nazi "Alangkah beruntungnya penguasa bila rakyatnya tidak bisa berpikir. Aku tidak perlu berpikir karena aku adalah pegawai pemerintah." 

Clement Attlee, Perdana Menteri Inggris "Demokrasi adalah pemerintahan yang diisi dengan banyak diskusi, namun demokrasi hanya efektif bila engkau mampu membuat orang lain tutup mulut." 


Albert Einstein, ahli Fisika Terkemuka
“Genius is 1% talent and 99% percent hard work...”
"Jenius itu 1% bakat dan 99% kerja keras..."


Stephen R. Covey, penulis 
“Start with the end in mind. ”

Mario Teguh, Motivator
"Penderitaan itu bagaikan api yang memurnikan emas, dan juga api yang mengubah kayu menjadi arang." 

Para Biksu Shaolin
"ISI ADALAH KOSONG, KOSONG ADALAH ISI "

Para Biksu Shaolin
" Ada gelas kosong, kemudian diisi setengahnya dengan air. "
" Kaum pesimis melihatnya sebagai "setengah kosong". "
" Kaum optimist melihatnya sebagai "setengah isi". "
" Biksu shaolin melihatnya sebagai "terisi penuh" ... setangahnya air, setengahnya udara. "

Albert Einstein, ahli Fisika Terkemuka
"Tidak ada itu yang namanya kegelapan. Yang ada hanyalah ruang yang tidak terisi cahaya"

Confucius, Founder of Confucianism
" Ada 4 Samudera di dunia ini.. di Utara, disekitar Selatan, diarah Timur, dan beberapa kondisi keBaratan"
" Dari ke 4 Samudera itu ada manusia, dan manusia berasal dan semuanya adalah Saudara"
" Dari 4 samudera di penjuru bumi, semua manusia bersaudara"

Julius Caesar, Roman general and statesman and a distinguished writer of Latin prose
" Veni,Vidi,Vici " 
" Saya Datang, Saya Melihat, Saya Menang Menaklukkan Membinasakan! "
berarti kemenangan yang saya peroleh itu mudah dan telak!

"Jika di dunia ini kamu adalah satu-satu nya orang yang waras,dan yang lainnya adalah orang yang tidak waras.Maka kamu yang waras akan menjadi tidak waras di mata yang "Tidak waras",sehingga mereka menganggap diri mereka yang Tidak Waras merupakan orang yang "Waras",begitulah ......"

Soe hok Gie,Chinese Indonesian activist who opposed the successive dictatorships of Presidents Sukarno
"Lebih baik diasingkan daripada menyerah pada kemunafikan."

Soe hok Gie,Chinese Indonesian activist who opposed the successive dictatorships of Presidents Sukarno
"Seorang filsuf Yunani pernah menulis : nasib terbaik adalah tidak dilahirkan, 
yang kedua dilahirkan tapi mati muda, dan yang tersial adalah umur tua.
Rasa-rasanya memang begitu. Bahagialah mereka yang mati muda."
dan benar Soe Hok Gie menerima sebuah kebahagiaan dengan mati di usia muda 
dan tidak diketahui siapa filsuf tersebut tetapi dunia menebaknya sebagai Friedrich Nietzsche 

Ir. Soekarno, Presiden Pertama RI
"JasMeRah" - jangan sekali-sekali melupakan sejarah.

Confucius, Founder of Confucianism
"I hear and I forget. I see and I remember. I do and I understand.",
(Saya dengar dan saya lupa. Saya lihat dan saya ingat. Saya lakukan dan saya mengerti) 

Khalil Gibran,artist, poet and writer
" hanya sekali aku pernah bisu,ketika seseorang bertanya "siapakah kau?" "

"Iman adalah pengetahuan di dalam hati, yang tidak memerlukan bukti"

Harper Lee, penulis To Kill a Mockingbird
"Kau tidak akan pernah bisa memahami seseorang
hingga kau melihat segala sesuatu dari sudut pandangnya
hingga kau menyusup ke balik kulitnya dan menjalani hidup dengan caranya" 


Julius Caesar, Roman general and statesman and a distinguished writer of Latin prose
"I had rather be first in a village than second at Rome."


- Thales -
Orang yang bercita-cita tinggi adalah orang yang menganggap teguran keras baginya lebih lembut daripada sanjungan merdu seorang penjilat yang berlebih-lebihan.

- Pythagoras -
Setelah menua, Thales ditanya tentang keadaannya. Dia menjawab, “Beginilah, aku mati secara perlahan-lahan.”

Derajat kebaikan seorang hamba yang paling tinggi adalah yang hatinya dapat terpuaskan oleh Tuannya Yang Mahabenar sehingga dia tidak membutuhkan perantara antara dirinya dengan Tuannya itu.

Pythagoras mengundang teman-temannya untuk makan, tetapi ternyata pembantunya melalaikan perintahnya dan tidak menyiapkan makanan. Saat teman-temannya datang, dia tidak panik, malah tertawa. Dia berkata, “Hari ini telah kita dapatkan hal-hal yang lebih mulia daripada alasan pertemuan kita ini, yaitu menahan kemurkaan, menguasai kemarahan, menggenggam kesabaran, dan menghiasi diri dengan kelembutan.”

Wahai anak muda, jika engkau tidak sanggup menahan lelahnya belajar, engkau harus menanggung pahitnya kebodohan.

Janganlah sekali-sekali engkau mempercayai kasih sayang yang datang tiba-tiba, karena dia akan meninggalkanmu dengan tiba-tiba juga.

Pilih olehmu menjadi pihak yang kalah tapi benar. Dan janganlah sekali-sekali engkau menjadi pemenang tetapi zalim.

Jangan membanggakan apa yang telah engkau lakukan hari ini, sebab engkau tidak akan tahu apa yang akan diberikan hari esok.

- Sokrates -

Sokrates dicela karena makan terlalu sedikit, maka dia menjawab,”Aku makan untuk hidup, bukan hidup untuk makan.”

Diceritakan kepada Sokrates, “Penduduk kota menertawaimu.” Dia menjawab, “Semoga tawa mereka itu semakin menyempurnakan diriku.”

Ada seorang raja yang berkata kepada Sokrates,”Apa yang membuatmu tidak mau menghadapku padahal engkau adalah budakku?” Sokrates menjawab,”Jika engkau jujur kepada dirimu, engkau pasti mengerti bahwa aku bukanlah budakmu.” Raja bertanya, “Bagaimana bisa begitu?” Sokrates menjawab, “Pernahkah engkau mengetahui bahwa diriku melakukan sesuatu atas dasar dorongan nafsu dan marah?” Raja menjawab, “Tidak.” Sokrates bertanya lagi, “Pernahkah engkau begitu?” Raja itu menjawab, “Pernah.” Sokrates berkata, “Saya menguasai nafsu dan marah, sementara keduanya menguasaimu. Jadi engkau adalah Budak dari budakku.”

Lalat mencari dan menempel pada tempat-tempat kotor dan menjauhi tempat-tempat yang sehat. Begitu juga orang-orang yang jahat. Mereka mencari kejelekan-kejelekan orang lain lalu menyebarkannya dan menyembunyikan kebaikan-kebaikan orang lain dan tidak mau menyebutkannya.

Lidah yang menyebut Allah tidak pantas dipakai untuk menyebut kata-kata nista.

Malapetaka menimpa binatang selain manusia karena mereka tidak dapat berbicara, dan menimpa manusia karena mereka terlalu banyak berbicara.

Jika engkau menginginkan kebaikan, segeralah laksanakan sebelum engkau mampu. Tetapi jika engkau menginginkan kejelekan, segeralah hardik jiwamu karena telah menginginkannya.

Siapa orang yang paling rendah derajatnya? Sokrates menjawab, “Orang yang tidak percaya pada siapa pun dan tidak dipercaya oleh siapa pun.” Dan siapakah orang yang paling nista? Sokrates menjawab,”Orang yang dimintai maaf tapi tidak mau memaafkan.”

Jika orang yang tidak tahu tidak berbicara, maka perselisihan pasti hilang.

Kesejahteraan memberikan peringatan, bencana memberikan nasihat.

Mengapa engkau tidak mengkhwatirkan matamu yang terlalu banyak membaca? Sokrates menjawab,”Jika aku dapat menyelamatkan mata hatiku, maka aku tidak akan mempedulikan sakit mataku.”

Sokrates melihat seseorang sedang memukuli pembantunya dengan penuh kemarahan. Sokrates bertanya pada orang itu,”Mengapa engkau memukulinya? Orang itu menjawab,”Dia telah melakukan kesalahan yang sangat besar.” Sokrates berkata, “Jika semua orang yang telah engkau perlakukan dengan salah engkau ijinkan untuk menghukum dirimu, pasti engkau akan segera meninggalkan kezaliman ini.”





No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.